Syarat Keanggotaan
Sebagaimana fungsi dan peran perpustakaan perguruan tinggi, maka UPT Perpustakaan Universitas Negeri Yogyakarta diperuntukkan bagi:
  • Mahasiswa Universitas Negeri Yogyakarta.
  • Dosen dan Karyawan Universitas Negeri Yogyakarta.
  • Masyarakat dari Luar Universitas Negeri Yogyakarta.
Prosedur Pendaftaran
  • Bagi mahasiswa, selama masih terdaftar menjadi mahasiswa aktif di UNY otomatis data anggota sudah ada di database perpustakaan baik perpustakaan pusat maupun perpustakaan fakultas.
  • Bagi Dosen dan Karyawan yang akan mendaftar menjadi anggota, silahkan datang ke loket pendaftaran bagian sirkulasi dengan menunjukan Kartu Pegawai/SK PNS/SK Kontrak.
  • Bagi Alumni yang akan mendaftar menjadi anggota, silahkan datang ke loket pendaftaran bagian sirkulasi dengan menunjukan Kartu alumni.
  • Masyarakat dari Luar Universitas Negeri Yogyakarta tidak dapat menjadi anggota perpustakaan, tetapi dapat menikmati koleksi perpustakaan (baca di tempat dan tidak bisa dipinjam) dengan syarat menunjukan Kartu Identitas di Frontoffice dan membayar biaya masuk sebesar Rp. 5.000 untuk sekali masuk. Biaya masuk tidak berlaku bagi pengunjung yang memiliki kartu alumni dan kartu FKP2TN (Forum Kerjasama Perpustakaan Perguruan Tinggi Negeri)